Sambut Hari Juang TNI, Kodim Temanggung gelar Baksos, karya Bakti Dan Penanaman Pohon

    Sambut Hari Juang TNI, Kodim Temanggung gelar Baksos, karya Bakti Dan Penanaman Pohon

    TEMANGGUNG - Peringati Hari Juang TNI AD Kodim 0706/Temanggung gelar Karya Bhakti pembersihan lingkungan serta penanaman pohon di perumahan dinas Seroyo Kabupaten Temanggung. Kamis (15/12/2023).

    Selain karya bakti pembersihan dan penanaman pohon dilingkungan perumahan dinas Kodim Temanggung, juga diselenggarakan pemberian bantuan sosial kepada Warakawuri maupun anak yatim piatu Kodim 0706/Temanggung, bersamaan zoom meeting oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Maruli Simanjutak di Kabupaten Bantaeng Sulawesi Selatan yang diikuti seluruh jajaran Kodim.

    Kegiatan tersebut dihadiri oleh Dandim 0706/Temanggung Letkol Inf Sriyono, anggota Persit KCK, para warakawuri, anak Yatim Piatu serta Anggota TNI dan PNS.

    Melalui perwira Staf Teritorial Kapten Chb Muh Habib menyamapaikan bahwa, " Kegian ini adalah rangkaian Hari Juang TNI AD Ke 78,  ini merupakan wujud kepedulian kita TNI AD terhadap masarakat, serta kepedulian kepada alam dan lingkungan sekitar".

    Melalui kegiatan karya bakti, bakti sosial diharapkan dapat meningkatkan rasa persaudaraan antar sesama dan mengajak masyarakat untuk lebih peduli lagi terhadpat alam maupun lingkungan. Pungkasnya.

    temanggung jawa tengah tni ad
    Slamet Dalwanto

    Slamet Dalwanto

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 0706/Temanggung Gelar Ziarah Hari...

    Artikel Berikutnya

    Anjangsana Peringanti Hari Juang TNI AD,...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Tags